Kamis, 02 April 2009

IFC SCHOOL

Di website Ify Club, ada satu kegiatan lagi, yaitu IFC SCHOOL. IFC School adalah sekolah online untuk para members. Cara sekolahnya tidak sama dengan sekolah biasa. Cara belajar dan penilaiannya pun jauh lebih berbeda.

Para murid bisa akan diberi tugas di discussion FORUM PR DAN TUGAS. Waktu pengumpulannya tidak ditentukan. Setiap mengerjakan tugas dengan baik, akan diberi poin sebesar 1-3. Setiap online, mengisi absensi di discussion Absensi Online dan Daftar Murid.

Poin siswa tersebut juga dikumpulkan di discussion POINT SISWA. Dan pada setiap tanggal 6 Desember yang ditetapkan sebagai hari pengambilan rapor, sesuai juga dengan hari ulang tahun Ify, akan dilihat siapa yang memiliki poin terbanyak. Yang mendapatkan poin terbanyak, akan diangkat menjadi salah satu admin di website IFC.

Untuk menjadi salah satu murid di IFC School, tentunya perlu mendaftar. Cara pendaftarannya pun mudah sekali. Silahkan mengisi formulir online di discussion PENDAFTARAN IFY CLUB SCHOOL.

IFC Organizations


Di website Ify Club, ada salah satu kegiatan organisasi, yang disebut dengan IFC ORGANIZATIONS. IFC Organizations terdiri dari IFC NEWS UPDATE dan IFC PROMOTERS CLUB.

IFC News Update bertugas untuk mencari berita-berita terbaru tentang Ify, lalu ditampilkan lewat Forum. Nantinya, jika members tersebut sudah melaksanakan tugasnya sebagai News Update dengan baik, akan mendapatkan reward. Sebelumnya, setiap selesai menampilkan berita, perlu ditulis dulu keterangannya di group IFC News Update.

IFC Promoters Club bertugas untuk mempromosikan website Ify Club kepada orang banyak, agar mereka berminat untuk join. Sama seperti IFC News Update, mereka nantinya juga akan mendapatkan reward jika dapat mengundang banyak orang untuk join. Setelah orang yang diajak itu sudah join, tulis keterangan di group IFC Promoters Club.

Untuk menjadi salah satu bagian dari IFC Organizations, perlu mendaftar terlebih dahulu di discussion berjudul IFC ORGANIZATIONS. Lalu, join di group sesuai organisasi yang dipilih. Boleh juga jika ingin mengikut kedua-duanya.

Tentang Ify Idola Cilik


Alyssa Saufika Umari, atau yang biasa dikenal dengan nama panggilan Ify, adalah salah seorang finalis 16 besar Idola Cilik RCTI. Ia pernah mendapat rapor merah beberapa kali dan akhirnya tinggal kelas pada saat 12 besar.

Bagi Ify Club, sebenarnya Ify berhak untuk bertahan lebih lanjut lagi di Pentas Idola Cilik. Karena Ify memiliki bakat dan talenta yang luar biasa. Selain bisa bernyanyi, ia juga mahir memainkan piano. Menurut IFC, Ify tinggal kelas saat 12 besar itu, karena kurangnya dukungan SMS dari pemirsa. Sebenarnya, pendukung Ify banyak, tetapi tidak semua memberikan SMS.

Untuk mengetahui lebih lanjut tentang Ify, lihat blog: www.ify-idolacilik.blogspot.com
Bisa juga melihat informasi-informasi tentang Ify di forum di website IFC : www.ify-fansclub.ning.com

Tentang Ify Club



Ify Club (atau yang sering disingkat IFC) adalah sebutan untuk fans dari Alyssa Saufika Umari atau Ify Idola Cilik RCTI. Ify Club memiliki satu website, yaitu http://ify-fansclub.ning.com/ . Website ini dibuat oleh Fira Fyra, bekerja sama dengan IFC Admins lainnya. Di samping Fira Fyra, website ini juga dibantu banyak oleh Lala Nabilla.


Ify Club sendiri memiliki beberapa kekurangan dibandingkan dengan website Idola Cilik fans club lainnya. Antara lain, jarang ada members yang online dan kekurangan members, serta keaktifan members dalam forum. Maka dari itu, IFC Management berusaha untuk mengatasi hal-hal tersebut dengan berbagai macam hal. Mulai dari pembuatan organisasi IFC Promoters dan IFC News Update (akan ada informasi lebih lanjut).


IFC Management memiliki harapan agar website Ify Club ini bisa selalu eksis dengan fans club lainnya. Karena kami sama sekali tidak pernah mengejek finalis IC lainnya maupun website-nya. Bahkan justru, kami sangat senang untuk dapat bersahabat dengan website lainnya.


Kami harap, kalian juga ingin join di Ify Club. Terutama untuk kalian yang juga adalah fans Ify selama masih tampil di Pentas Idola Cilik. Jadi, jangan lupa unuk join di http://www.ify-fansclub.ning.com/